Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

[Gratis] Tabel Baja WF H Beam I Beam Channel Steel Lengkap format Excel

[Gratis]-Tabel-Baja-WF-H-Beam-I-Beam-Channel-Steel-Lengkap-format-Excel
[Gratis] Tabel Baja WF Lengkap format Excel

Halo sobat Sipilgo, bagaimana kabar kalian hari ini? Saya doakan semoga kalian diberikan kekuatan sehat panjang umur, berkah lancar dan dimudahkan dalam segala hal.
Amin Allahumma Amin

Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan file [Gratis] Tabel Baja WF H Beam I Beam Channel Steel Lengkap format Excel kepada kalian secara gratis tanpa dipungut biaya apapun.
 
Pengertian Tabel Baja
Tabel baja adalah suatu tabel tentang detail profil baja ini menyangkut jenis profil baja, dimensi baja, berat baja, momen inersia, modulus elastisitas dll. Tabel baja ini sangat bermanfaat dalam menghitung struktur pada konstruksi bangunan. Tabel baja yang sangat dicari oleh sebagian orang adalah tabel baja jenis WF (Wide Flange)
 
Untuk memudahkan dalam pencarian jenis baja profil, penulis mencoba membuat daftar tabel baja seperti daftar ini dibawah ini.
 
Memuat…

Equal Angle Steel/ Baja Siku/ Baja Sudut

Equal Angle Steel atau Baja Siku adalah batang baja yang berbentuk siku atau huruf 'L" memanjang. Equal Angle Steel/ Baja Siku dapat dibuat menjadi struktural bertekanan berdasarkan ukuran dan tingkat yang berbeda, dan juga dapat dibuat menjadi penghubung antara balok struktural. Baja sudut banyak digunakan di area bangunan dan proyek, seperti bangunan rumah, bangunan jembatan. Bangunan menara listrik, pembangunan kapal, boiler industri, braket dan gudang stok dan sebagainya.
 
Tabel-Baja-Equal-Angle-Steel-Baja-Siku-Baja-Sudut
Tabel Baja Equal Angle Steel Baja Siku Baja Sudut

Double Angle Steel/ Baja Sudut Ganda

Double Angle Steel atau Baja Sudut Ganda atau adalah jenis baja struktural yang berbentuk siku atau huruf 'L" ganda dan memanjang. Baja sudut dapat terdiri dari berbagai komponen penahan tegangan, dan juga dapat digunakan sebagai bagian penghubung antar komponen. Banyak digunakan di berbagai struktur bangunan dan struktur teknik, seperti balok bangunan, jembatan, menara transmisi, mesin pengangkat dan pengangkut, kapal, tungku industri, menara reaksi, rak kontainer, penopang parit kabel, pipa listrik, instalasi pendukung bus dan lain sebagainya.
 
Jenis dan spesifikasi terutama dibagi menjadi dua jenis: baja sudut sama sisi dan baja sudut tidak sama. Di antara mereka, baja sudut yang tidak sama dapat dibagi menjadi dua jenis: sisi yang tidak sama dan ketebalan yang tidak sama.  
 
Tabel-Double-Angle-Steel-Baja-Sudut-Ganda
Tabel Double Angle Steel Baja Sudut Ganda

Star Angle Steel/ Baja Sudut Bintang

Star Angle Steel/ Baja Sudut Bintang adalah jenis baja struktural yang berbentuk siku atau huruf 'L" dipasang saling berlawanan sehingga seperti bintang. Baja sudut dapat terdiri dari berbagai komponen penahan tegangan, dan juga dapat digunakan sebagai bagian penghubung antar komponen. 

Tabel-Star-Angle-Steel-Baja-Sudut-Bintang
Tabel Star Angle Steel Baja Sudut Bintang

H Beam/ Balok Baja H

H Beam Steel/ Balok Baja H merupakan sebuah balok baja yang menyerupai huruf H yang dalam istilah inggris dikenal dengan Hot Rolled (canai panas) karna dalam proses produksinya menggunakan cenai panas. Baja H Beam sering digunakan dalam pembangunan konstruksi gedung, jembatan, atau lainnya. Keduanya memiliki tekanan dan fungsi yang berbeda.  
 
Tabel-H-Beam-Balok-Baja-H
Tabel H Beam Balok Baja H

I Beam/ Balok Baja I

I Beam Steel/ Balok Baja I merupakan sebuah balok baja yang menyerupai huruf I. Balok Baja I terdiri dari dua bidang horizontal, yang dikenal sebagai flensa, dihubungkan oleh satu komponen vertikal. I Beam Steel/ Balok Baja I sering digunakan sebagai rangka penopang kritis, atau kerangka utama, pada bangunan. Balok Baja I memastikan integritas struktur dengan kekuatan dan dukungan yang tiada henti.  
 
Tabel-I-Beam-Balok-Baja-I
Tabel I Beam Balok Baja I

Channel Steel/ Baja C

Channel Steel/ Baja C adalah jenis baja profil yang menyerupai huruf "C". Channel Steel/ Baja C merupakan komponen produksi konvensional yang umumnya dibuat dari baja canai panas. Channel Steel/ Baja C memiliki permukaan yang lebar dan datar dan juga memiliki flensa pada sudut siku-siku di kedua sisi. Baja C menawarkan daya tahan, dan permukaannya yang lebar dan rata sangat cocok untuk memasang item dan menawarkan dukungan. Dalam bentuknya yang paling luas, baja C digunakan untuk menahan dek jembatan dan alat berat lainnya. Baja ini dapat menyerap gaya lentur dan gaya lain yang dapat mematahkan balok I dan balok H yang lebih kaku. Saluran baja adalah produk serbaguna yang tersedia dalam berbagai ukuran dan lebar.  
 
Tabel-Channel-Steel-Baja-C
Tabel Channel Steel Baja C

Wide Flange/ Flensa lebar

Wide Flange/ Flensa lebar adalah jenis baja profil yang menyerupai huruf "I" atau huruf "H" dengan sayapnya/ flange lebih lebar dari H Beam. Flange adalah potongan baja horizontal di bagian atas dan bawah komponen badan utama. material ini terbuat dari balok baja yang dibentuk dalam proses baja canai panas (hot rolled steel). Wide Flange/ Flensa lebar ini memainkan peran penting dalam konstruksi jembatan, dan berfungsi sebagai penyangga struktural untuk jalan raya dan jalan layang.

Download Tabel Baja Format Ms Excel

File yang saya bagikan ini merupakan file berupa format ms. excel. Baiklah sobat Sipilgo, untuk mendownload filenya, silahkan sobat tekan tulisan download yang berada dibawah ini secara Gratis alias cuma – Cuma loh...
 
Masukkan password dibawah ini untuk membuka File Winrar
Password Winrar : www.sipilgo.com
Jika tidak mengunduh secara otomatis, klik Unduh lagi. Dan jika linknya rusak, silahkan lapor melalui Kolom Komentar.
 Password winrar : www.sipilgo.com 

Apabila sobat Sipilgo ingin mengikuti atau berlangganan artikel dari kami silahkan mengunjungi di :
Telegram Instagram Youtube Facebook

Jika ingin mencopy artikel ini, mohon cantumkan juga sumbernya karena saya melihat ada blog yang copas tidak menyertakan sumbernya. Atau jika tidak, tulislah dengan bahasa masing-masing. Hargailah setiap karya dan usaha orang lain.

Sekian postingan singkat kali ini mengenai membuat [Gratis] Tabel Baja WF H Beam I Beam Channel Steel Lengkap format Excel. Semoga bisa bermanfaat untuk yang lagi belajar atau sekedar menjadikan koleksi referensi. Jangan lupa untuk selalu berbagi satu kebaikan dengan cara share atau bagikan artikel ini ke teman-teman di sosial media, terimakasih semoga bermanfaat.

Post a Comment for "[Gratis] Tabel Baja WF H Beam I Beam Channel Steel Lengkap format Excel"