Gambar Detail Tangga Format Autocad
Halo sobat Sipilgo, bagaimana kabar kalian hari ini? Saya doakan semoga kalian diberikan kekuatan sehat panjang umur, berkah lancar dan dimudahkan dalam segala hal.
Amin Allahumma Amin
Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan Gambar Detail Tangga Format Autocad kepada kalian secara gratis tanpa dipungut biaya apapun.
Memuat…Pengertian Tangga
Pengertian Tangga
Tangga adalah suatu alat penghubung atau akses untuk menuju bagian yang lebih tinggi dengan beberapa susunan anak tangga. Istilah
tangga memiliki 2 macam arti, bisa tangga pada bangunan bertingkat yang
memiliki beberapa anak tangga, bisa juga tangga yang digunakan untuk
menjangkau tempat tinggi yang sifatnya bisa dibawa kemana-mana. Bahan tangga terdiri dari beberapa macam jenis diantaranya kayu, beton, baja, alumunium dan lain sebagainya.
Namun yang dibahas disini adalah tangga pada bangunan bertingkat yang memiliki beberapa anak tangga. Dulu model tangga sangat sederhana, Tapi sekarang model tangga sangat variasi mengikuti perkembangan zaman. Selain sebagai penghubung antara lantai satu dengan lantai lainnya, tangga dimodifikasi berfungsi sebagai tempat menyimpan barang atau gudang kecil.
Fungsi Atau Kegunaan Tangga
Tangga pada rumah bertingkat memiliki beberapa fungsi atau kegunaan diantaranya sebagai berikut :
1. Sebagai alat bantu atau akses penghubung dari lantai satu dengan lantai diatasnya.
2. Tangga yang sudah dimodifikasi dengan diberikan rak atau laci bisa menjadi tempat menyimpan barang.
3. Sebagai gudang. Celah atau rongga dibawah tangga dimodifikasi menjadi gudang kecil menyimpan barang-barang.
Bagian-Bagian Struktur Tangga
1. Induk tangga
Induk tangga merupakan bagian konstruksi pokok mendukung anak tangga.
2. Anak tangga
Anak tangga berfungsi tumpuan pijakan kaki orang. Tinggi dan lebar anak tangga dibuat ideal agar kaki yang melangkah menjadi nyaman.
3. Pagar tangga
Reilling atau pagar tangga berfungsi sebagai pelindung atau pengaman bagi pejalan kaki yang melewati anak tangga.
4. Bordes
Bordes adalah pelat datar diantara anak tangga sebagai tempat beristirahat sejenak, bordes di pasang pada bagian sudut tempat peralihan arah tangga yang berbelok.
5. Pondasi tangga
Pondasi tangga merupakan landasan atau tumpuan agar tangga tidak mengalami penurunan maupun pergeseran.
Cara Menghitung Anak Tangga
Semua anak tangga harus dibuat dengan bentuk dan ukuran yang seragam, agar memberi kenyamanan bagi orang yang akan menggunakan tangga tersebut. Rumus untuk menghitung anak tangga sebagai berikut
(2t+l) = 60-65 cm
dimana :
t : tinggi anak tangga
l : lebar anak tangga
60-65 cm : standar kenyamanan kaki melangkah
Jika nilai (2t+l) kurang dari 60 cm maka anak tangga terlalu landai
Jika nilai (2t+l) lebih dari 60 cm maka anak tangga terlalu curam
Contoh :
Selisih tinggi antar lantai 3 meter, hitung jumlah anak tangga ideal.
Jawab
kita pakai metode coba-coba (Preliminary desain)
tinggi anak tangga 18.5 cm
lebar anak tangga 25 cm
Masukkan rumus anak tangga (2t+l) = 60-65 cm
jadi hasilnya : 2x18.5+25 = 62 cm (ideal)
Setelah menemukan nilai anak tangga ideal berdasarkan rumus, maka jumlah anak tangga yang di sarankan adalah
Tinggi antar lantai - 1
Angka ideal
kita rubah satuannya, tinggi antar lantai 3 meter = 300 cm
300/62-1 : 15.2 buah
Mengingat selisih tinggi kurang dari 1 cm, tidak akan terasa, maka beda tinggi anak tangga di letakan pada satu anak tangga yang paling bawah atau paling atas, senyamannya saja.
Download Gambar Detail Tangga Format Autocad
File yang saya bagikan ini merupakan Gambar Detail Tangga Format Autocad, jadi anda bisa belajar menggambar dengan mengikuti ukuran dan model yang ada di gambar. Gambar sudah ada keterangan dan ukuran sehingga memudahkan dalam memahami.
Gambar ini berupa format .dwg yang artinya anda bisa langsung membukanya melalui aplikasi autocad versi terbaru atau paling lama versi 2006, selain itu anda juga bisa mengedit langsung untuk memodifikasi agar sesuai selera atau kebutuhan desain anda.
Baiklah sobat Sipilgo, untuk mendownload filenya,
silahkan sobat tekan tulisan download yang berada dibawah ini secara Gratis
alias cuma - cuma.
Masukkan password dibawah ini untuk membuka File Winrar
Password Winrar :
www.sipilgo.com
Jika tidak mengunduh secara otomatis, klik Unduh lagi. Dan jika linknya rusak, silahkan lapor melalui Kolom Komentar.
Password winrar : www.sipilgo.com |
Apabila sobat Sipilgo ingin mengikuti atau berlangganan artikel dari kami silahkan mengunjungi di :
Telegram | Youtube |
Jika ingin mencopy artikel ini, mohon cantumkan juga sumbernya karena saya melihat ada blog yang copas tidak menyertakan sumbernya. Atau jika tidak, tulislah dengan bahasa masing-masing. Hargailah setiap karya dan usaha orang lain. |
Kesimpulan
Tangga merupakan akses untuk menghubungkan antar lantai pada rumah ataupun gedung bertingkat. Mengingat tangga merupakan bagian penting dalam rumah bertingkat, maka pembuatan tangga perlu diperhatikan dengan cermat. Kapasitas, kemiringan, kenyamanan, keamanan dan kekuatan konstruksi tangga perlu diperhitungkan dengan cermat dan matang.
Sekian postingan singkat kali ini mengenai Gambar Detail Tangga Format Autocad, semoga bisa bermanfaat untuk yang lagi belajar atau sekedar menjadikan koleksi referensi. Jangan lupa untuk selalu berbagi satu kebaikan dengan cara share atau bagikan artikel ini ke teman-teman di sosial media, terimakasih semoga bermanfaat.
Buatlah hidupmu lebih bermanfaat untuk sesama makhluk hidup.
Post a Comment for "Gambar Detail Tangga Format Autocad"